Pendidikan
Home » Mahasiswa KKN UNRAM Dorong Budaya Literasi di SDN 3 Aikmel

Mahasiswa KKN UNRAM Dorong Budaya Literasi di SDN 3 Aikmel

Mahasiswa KKN Unram Desa Aikmel menggelar program literasi di SDN 3 Aikmel pada Selasa, 19 Agustus 2025. (Dok: KKN Unram Desa Aikmel)

Mataram – Mahasiswa Universitas Mataram yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Aikmel, Kabupaten Lombok Timur, menggagas program literasi untuk memperkuat budaya membaca di SDN 3 Aikmel.

Program ini dikemas secara kreatif dan menyenangkan agar siswa lebih tertarik pada kegiatan membaca dan menulis, sekaligus mendukung Gerakan Literasi Nasional.

Koordinator KKN Desa Aikmel, Anggara Tholabul Ilmi, mengatakan sasaran utama program adalah siswa kelas 4 SD dengan tiga kegiatan unggulan, yaitu Proyek Berbasis Isi Buku Bacaan, Ecoprint Totebag Literasi, dan Lapak Buku.

“Literasi tidak hanya soal membaca buku, tetapi juga bagaimana membuat siswa tertarik dan terlibat aktif dengan isi bacaan. Itu yang kami coba hadirkan di sini,” ujar Angga pada Selasa, (19/8/2025).

Mataram dan Lombok Barat Hadapi Tekanan Fiskal Berat di 2026 Imbas TKD Disunat Pusat

Dalam Proyek Berbasis isi buku bacaan, siswa membaca cerita anak kemudian menuliskannya kembali dalam bentuk karya yang dipresentasikan secara kreatif. Kegiatan ini melatih pemahaman bacaan sekaligus kemampuan menulis.

Sementara itu, program Ecoprint Totebag Literasi memadukan seni dan kepedulian lingkungan. Siswa menggunakan daun serta bunga yang mereka kumpulkan di sekitar sekolah untuk membuat pola alami pada totebag berbahan kain.

“Selain mengenalkan teknik seni ramah lingkungan, kegiatan ini juga memberi pengalaman belajar yang menyenangkan,” ujarnya.

Adapun Lapak Buku diadakan di perpustakaan sekolah pada jam istirahat. Semua siswa SDN 3 Aikmel bebas membaca berbagai koleksi buku yang tersedia. Program ini menjadi ruang interaksi positif antar siswa sekaligus menumbuhkan kebiasaan membaca di luar jam pelajaran.

Sepanjang kegiatan, siswa terlihat aktif, antusias, dan bersemangat mengikuti setiap program. Mahasiswa KKN berharap, upaya ini menjadi langkah awal terciptanya budaya literasi yang menyenangkan dan berkelanjutan di sekolah.

Dishub Mataram Evaluasi Desain Median Jalan Simpang 3 Sapari Dharma Raya

Kepala SDN 3 Aikmel, Saifudin menyambut positif program yang digagas mahasiswa KKN tersebut. Menurutnya, literasi memang menjadi kebutuhan penting bagi siswa saat ini.

“Program yang dibawa adik-adik KKN sangat membantu kegiatan di sekolah, karena sesuai dengan kebutuhan murid SDN 3 Aikmel,” ujarnya.

Ia menambahkan, peningkatan minat baca dan menulis yang lahir dari program tersebut akan mendukung agenda pemerintah dalam menyiapkan generasi Indonesia Emas 2045.

“Harapan saya setelah program ini terlaksana, keinginan anak-anak untuk membaca dan menulis semakin meningkat. Dengan begitu, program pemerintah menuju Indonesia Emas 2045 bisa terealisasi lebih cepat karena generasi penerus sudah dibekali literasi yang baik,” pungkasnya.(red)

Bupati Lombok Barat Buka Suara TPS3R Diubah Jadi Kopdes

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share