Gubernur NTB Lalu Muhamad Iqbal (LMI) bersilaturahmi dengan keluarga besar Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Muhajirin Praya serta segenap jamaah Masjid taklim bertempat di Mushalla Pondok Pesantren Darul Muhajirin Praya Kabupaten Lombok Tengah, Rabu (2/4). Kedatangan Gubernur NTB disambut hangat para keluarga besar serta seluruh jamaah di Ponpes Darul Muhajirin Praya.
Gubernur NTB dalam kesempatan itu memohon dan dukungan seluruh kalangan masyarakat dalam menjalankan amanah memimpin NTB lima tahun kedepan. Momen Idulfitri ini kemudian menjadi waktu yang tepat untuk melihat langsung kondisi masyarakat sekaligus menghadirkan solusi apabila terdapat permasalahan.
“Mudah-mudahan diberikan kesempatan merubah situasi ini, untuk memperbaiki yang sudah baik menjadi lebih baik, yang kurang baik menjadi baik, Insyaa Allah,” ujarnya.
Selanjutnya, Gubernur yang akrab disapa Miq Iqbal tersebut mengajak keluarga besar dan jamaah agar senantiasa kompak membesarkan Ponpes Darul Muhajirin Praya. Sesuai dengan nama Muhajirin yang bermakna hijrah, bukan saja berpindah dari satu tempat ke tempat lain, tetapi hijrah dari satu keadaan ke keadaan yang lebih baik.
“Mudah-mudahan dalam waktu lima tahun kedepan, kita bisa membesarkan jamaah Muhajirin dan mejelis niki, dan memastikan apa yang ditinggalkan oleh datok ini betul-betul bisa membawa manfaat kepada majelis kepada jamaah dan kepada masyarakat luas,” harapnya.
Menutup sambutannya, Miq Iqbal beserta keluarga dan atas nama Pemerintah Provinsi NTB mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1446 Hijriah dan permohonan maaf lahir dan batin.
Comment